
Menurut AHY, para calon kepala daerah yang menerima rekomendasi ini sudah melalui proses dan tahapan yang dilakukan tim internal untuk melihat potensi kemenangan di masing-masing wilayahnya.
Dia menyebutkan, dari para kandidat yang diusung, ada yang merupakan kader utama Partai Demokrat dan ada juga yang baru bergabung menjadi kader Partai Demokrat serta ada beberapa tokoh-tokoh masyarakat dari partai lain.

“Kami berkoalisi dengan semua partai, dan kami berharap para kandidat ini bisa melakukan langkah taktis dan strategis serta menyiapkan diri sebaik-baiknya untuk masuk masa kampanye serta berjuang untuk mendapatkan kemenangan,” pesannya.
(Amru)