PADANGSIDIMPUAN- Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kota Padangsidimpuan santuni sejumlah anak yatim di Jalan Suprapto No. 27 Bincar, Kecamatan Padangsidimpuan Utara, Kota Padang Sidempuan, Sumatera Utara, Minggu(27/2/2022).
Moment peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Gerindra yang berulangtahun pada tanggal 6 Februari 2022, DPC Gerindra Kota Padangsidimpuan dan pengurus tetap melaksanakan syukuran dengan sederhana dan memberikan santunan kepada sejumlah anak yatim di Kota Padangsidimpuan.
DPC Partai Gerindra Kota Padangsidimpuan, H Rusydi Nasution, Ketua Umum DPC Partai Gerindra Kota Padangsidimpuan dalam sambutannya mengatakan, ucapan terimakasih dan mendoakan para anak yatim piatu yang berhadir agar di lindungan oleh Allah Swt serta diberikan kesuksesan di masa yang akan datang.
“Kami mengucapkan terimakasih sudah hadir dalam acara syukuran dan mendoakan adik-adik semuanya agar dilindungi Allah Swt serta diberikan kesuksesan dimasa mendatang,”ujar Rusydi.
Kemudian, para pengurus DPC Partai Gerindra Kota Padangsidimpuan juga membagikan nasi kotak dan amplop kepada sejumlah anak yatim yang hadir dari berbagai kecamatan di Kota Padangsidimpuan.
Pantauan wartawan, acara tersebut juga dihadiri oleh Sekretaris DPC Partai Gerindra, Ashari Harahap dan Sejumlah Anggota DPRD Kota Padangsidimpuan, Khalid Rahman, Khoiruddin Siagian. (zn)