Kecamatan Sipirok, Kabupaten Tapanuli Selatan sebagai tuan rumah MTQ juga telah disiapkan dengan matang. Ia menuturkan bahwa sebelumnya, Kecamatan Sipirok juga telah berhasil meraih juara 1 terbaik tingkat Sumut.
“Alhamdulillah, sebelumnya kecamatan Sipirok berhasil menjadi juara 1 terbaik di tingkat Sumatera Utara. Lalu, pelaksanaan MTQ ke-56 tingkat Kabupaten Tapsel juga di Sipirok. Dan hari ini, MTQ tingkat Sumatera Utara juga digelar di Kecamatan Sipirok,” ucap Dolly.
Diketahui, MTQ ini diikuti sebanyak 1.332 peserta dari 33 kabupaten/kota dan digelar selama 9 hari mulai dari tanggal 20 sampai 28 Juni 2024.
Adapun cabang yang diperlombakan di antaranya cabang seni baca Al-Quran, Hafalan Al-Quran, Tafsir Al-Quran, Fahmil Quran, Syarhil Quran, Seni Kaligrafi Al-Quran dan Karya Tulis Ilmiah.
Pembukaan MTQ tersebut ditandai dengan penabuhan beduk oleh Sekdaprov Sumut didampingi Bupati Tapsel dan jajarannya serta penyerahan piala bergilir dari Sekda Provsu ke Bupati Tapsel.