
PADANGSIDIMPUAN (LENSAKINI)-Sejumlah tenaga honorer yang bekerja di RSUD Padangsidimpuan mengeluh. Pasalnya, sudah tiga bulan honor mereka belum dibayarkan.
Menurut informasi yang diperoleh dari salah seorang tenaga honorer yang tidak mau disebutkan namanya, untuk tahun 2024, honor mereka yang belum dibayarkan sebanyak satu bulan.

“Untuk bulan Desember tahun 2024 sampai saat ini belum dibayar,”ungkap mereka ketika ditemui.
Selain itu, honor di 2025 juga belum dibayarkan.”Pokoknya dari bulan Desember tahun 2024 sampai bulan Februari 2025 belum kami terima,:ungkapnya kepada LENSAKINI.com.

Pria yang mengaku sudah lama menjadi tenaga honorer itu mengatakan, saat ini kebutuhan hidup semakin meningkat, terutama pada saat bulan puasa menjelang lebaran.