TAPANULI SELATAN- Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Tapanuli Selatan mendapatkan Akreditasi Tingkat “Paripurna” bintang lima dari Lembaga Akreditasi Fasilitas Kesehatan Indonesia (LAFKI). Akreditasi Rumah Sakit merupakan pengakuan yang diberikan oleh pemerintah pada rumah sakit karena telah memenuhi standar pelayanan yang telah ditetapkan.
Direktur RSUD Kabupaten Tapanuli Selatan drg.Muhammad Firdaus Batubara menjelaskan bahwa sertifikat akreditasi telah terbit pada selasa 26 desember 2023 yang ditandatangani langsung oleh Ketua Umum LAFKI dr. Friedrich Max Rumintjap, Sp.OG (K), MARS. Ia juga menyebutkan berdasarkan penilaian surveyor LAFKI pada ujian daring (14 Desember 2023) dan ujiang luring (16 dan 17 desember 2023), RSUD Kabupaten Tapanuli Selatan mendapatkan syarat nilai yang cukup guna untuk meraih akreditasi paripurna.
Mekanisme penilaian oleh tim surveyor dilakukan dengan memperhatikan apakah sesuai atau tidak suatu Rumah Sakit yang dinilai dengan elemen-elemen penilaian standar menurut akreditasi rumah sakit yang dikeluarkan oleh KEMENKES. Penilaian akreditasi ini dilakukan secara berkala setiap lima tahun sekali.
Mendapatkan nilai akreditasi paripurna tentunya menjadi prestasi yang luar biasa bagi RSUD Kabupaten Tapanuli Selatan karena telah mampu meraih predikat bergengsi, namun tentunya hal ini menjadi motivasi untuk terus berkomitmen menjaga kualitas pelayanan kesehatan yang manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat.
Tidak hanya sesuai dengan standar operasional prosedur rumah sakit, namun juga standar kepuasan masyarakat sebagai pengguna layanan.
“Setelah diperolehnya predikat ini, kita (RSUD Kabupaten Tapanuli Selatan) tidak boleh tidur. Kita harus tetap menjaga dan menjamin bagaimana memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat,” kata Firdaus.
Sementara itu, Bupati Kabupaten Tapanuli Selatan H. Dolly Putra Parlindungan Pasaribu, S.Pt, MM mengapresiasi pimpinan, dokter, perawat, dan juga seluruh staf RSUD Kabupaten Tapanuli Selatan dan pihak-pihak terkait atas segala capaian yang telah diraih.
Ia juga meminta agar seluruh staf dan jajaran RSUD Kabupaten Tapanuli Selatan untuk mempertahankan predikat ini, selain itu juga meningkatkan profesionalitas dan tanggung jawab dalam menjalankan tugas dalam menyelenggarakan layanan kesehatan berkualitas tinggi bagi masyarakat.