PADANGSIDIMPUAN- Hadirilah aksi dan penggalangan dana untuk Palestina di Masjid Raya Kota Padangsidimpuan, Kelurahan Wek IV Kecamatan Padangsidimpuan Utara. Kegiatan tersebut digelar oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI), Forkopimda dan sejumlah organisasi, Rabu (8/11/2023).
Aksi dan doa untuk Palestina tersebut akan dilaksanakan pada Jumat (10/11/2023) sekira pukul 18.45 WIB. Sejumlah tokoh yang tergabung di Koalisi Umat Islam Tabagsel Bela Palestina (KUITBP) akan hadir di acara itu.
Kepada wartawan, Ketua Koordinator Lapangan, KH. Muhammad Arkan Harahap, LC, MA., mengatakan rangkaian kegiatan di mulai dari Aksi, doa hingga penggalangan dana. Kemudian, Taujih dan Orasi Kemanusiaan, Qunut Nazilah serta Sholat Ghoib.
“Titik kumpul berada di Masjid Raya Al-Abror Kota Padangsidimpuan, dan pesertanya termasuk masyarakat umum,” ungkapnya M Arkan Harahap.
Dia berharap kepada seluruh peserta untuk mengenakan pakaian putih, membawa bendera Indonesia dan Palestina.
“Dilarang membawa Atribut Partai maupun organisasi,” jelasnya.
Acara itu turut dihadiri oleh MUI, Forkopimda, Ormas Keagamaan, Organisasi Buruh dan Pekerja, APTISI, Organisasi Kepemudaan, Komunitas, Majelis Taklim, Lembaga-Lembaga Pendidikan dan lain-lain.