Fotonya Dengan Oknum Kades di Tapsel Disalah Artikan, ini Keterangan Echa

  • Bagikan

PADANGSIDIMPUAN-Echa, perempuan yang berfoto dengan oknum Kades Desa Tindoan Laut, Kecamatan Angkola Sangkunur, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara, mengungkapkan bahwa, foto tersebut diabadikan di tempat terbuka dan beramai-ramai.

Selain itu, Echa mengaku tidak punya hubungan khusus dengan oknum kades.” Terkait foto, saya membenarkannya, hanya saja foto itu sebatas pertemanan biasa dan tidak ada hubungan yang spesial dengan Kepala Desa Tindaon Laut,” ungkap perempuan kelahiran 28 Januari 1996 ini dalam keterangan tertulisnya kepada LENSAKINI.com Senin (16/8/2021) sore.

Echa menjelaskan, foto yang telah beredar tersebut merupakan foto dirinya 1 tahun yang lalu di salah satu rumah makan di Simarsayang Kota Padangsidimpuan.”Itu sebenarnya kami beramai-ramai foto saat ada acara ulang tahun, bahkan kegiatan itu dihadiri famili, bukan foto khusus,”imbuhnya.

“Apakah ada larangan seseorang berfoto dengan orang lain ? Apalagi diasumsikan ke hal-hal yang negatif. Sementara saya sama sekali tidak ada hubungan apapun dengan Kepala Desa Tindaon Laut tetapi hanya komunikasi yang baik (berteman),” pungkasnya.
(UA)

  • Bagikan