Update Pelajar Asal Sidimpuan Tewas Tenggelam di Air Terjun Tapsel: Ratusan Siswa Melayat

  • Bagikan

PADANGSIDIMPUAN-Ratusan siswa Sekolah Madrasyah Aliyah Negeri (MAN) melayat ke rumah siswa yang tewas tenggelam di Air Terjun Kembar, Desa Sisundung, Kecamatan Angkola Barat, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara (Sumut), Senin (10/1/2022).

Menurut pantauan LENSAKINI.com, sejak pagi, ratusan siswa silih berganti mendatangi rumah yang berada di Gang Zuber, Kecamatan Padangsidimpuan Utara, Kota Padangsidimpuan, guna melayat rekan mereka yang meninggal di lokasi air terjun.

Selain itu, ratusan siswa juga terlihat menghantarkan jenazah ke Masjid Al Hikmah, Lingkungan 3, Kelurahan Sadabuan, Kota Padangsidimpuan, guna ikut menyalatkan jenazah.

//Air Terjun Sikembar Belum Dibuka/

Ternyata, Pemkab Tapanuli Selatan (Tapsel), belum secara resmi membuka lokasi Air Terjun Kembar di Desa Sisundung, Kecamatan Angkola Barat, sebagai lokasi wisata.

Hal itu dungkapkan oleh Kepala Dinas Pariwisata dan Olah Raga Pemkab Tapsel, Saftar Harahap kepada LENSAKINI.com melalui telepon selulernya. Dia mengatakan, Pemkab Tapsel, belum pernah secara resmi membuka Air Terjun Sikembar sebagai lokasi pariwisata.

“Belum pernah secara resmi dibuka itu,”ujarnga. Dia mengatakan, saat ini sistem pengolahannya masih menggunakan kebijakan kepada Kepala Desa setempat. (zn)

  • Bagikan