PADANGSIDIMPUAN- Besok, Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Kota Padangsidimpuan akan menggelar deklarasi dan pawai kendaraan dengan berkeliling di Pusat Kota Padangsidimpuan.
Kepada wartawan, Ketua TKD Prabowo-Gibran Kota Padangsidimpuan, H Rusydi Nasution mengungkapkan bahwa pada Minggu (21/1/2024) sekira pukul 14.00 WIB, pihaknya akan menggelar deklarasi dan pawai kendaraan dengan berkeliling di pusat Kota Padangsidimpuan.
“Sesuai hasil musyawarah yang sudah ditetapkan oleh TKD Prabowo-Gibran Kota Padangsidimpuan, acaranya dimulai dari kegiatan deklarasi pemenangan Prabowo-Gibran di Kota Padangsidimpuan yang akan berlangsung di Kantor Sekretariat Bersama Jalan Sudirman, Kecamatan Padangsidimpuan Utara,” kata Rusydi.
Ia juga mengatakan, setelah melakukan deklarasi akan dilanjutkan dengan pawai kendaraan dengan mengelilingi Pusat Kota Padangsidimpuan.
“Pawai kendaraan tersebut akan diikuti oleh para pengemudi becak motor, pengendara mobil dan pengendara sepeda motor. Rinciannya ada 400 unit becak, 80 unit mobil dan 100 unit sepeda motor,” jelasnya.
Adapun Rute pawai kendaraan akan dimulai dari Kantor TKD Prabowo-Gibran (Jl. Sudirman Ex Merdeka Simpang PU) Menuju Sadabuan (Simpang Sadabuan), Jl. Sutan Soripada Mulia, Jl. Sutan Muhammad Arif (Sitataring), Belok Kiri Simpang Kampung marancar, ke kiri Menuju Jembatan Sitamiang, menuju ke simpang sitamiang belok kanan (Jl. SM. Raja).
Kemudian, Jl. Imam Bonjol (Aek Tampang), Simpang Virgo Ke Kanan Menuju Kantor Bupati lama, Belok Kanan Smapai Mesjid Raya, Belok Kanan Depan SD 15 Menuju Tugu Salak, Belok Kiri Menuju Pusat Kota dan Finish di Kantor TKD.