1 Unit Rumah Semi Permanen di Tapsel Ludes Dilalap Si Jago Merah

  • Bagikan

TAPANULI SELATAN- 1 unit rumah semi permanen terbakar di Kelurahan Simatorkis Sisoma, Kecamatan Angkola Barat, Kabupaten Tapanuli Selatan.

Advertisement

Kejadian kebakaran tersebut terjadi pada Senin (12/2/2024) sekira pukul 12.27 WIB. Diketahui, pemilik rumah bernama Bunyamin Aritonang (37).

Kepada wartawan, Kasatpol PP dan Penanggulangan Kebakaran Kabupaten Tapanuli Selatan, Jhoni Gumansi Nasution mengatakan, peristiwa kebakaran itu diketahuinya setelah mendapatkan informasi masyarakat dan langsung menerjunkan tim penanggulangan kebakaran ke lokasi kejadian.

“Tim langsung diterjunkan ke lokasi. Namun, api dengan cepat menyebar ke seluruh bagian rumah semi permanen itu,” ujarnya.

Saat kejadian, warga setempat juga turut membantu memadamkan api. Selain itu, warga juga berupaya menyelamatkan barang berharga dari dalam rumah Bunyamin Aritonang.

“Hanya beberapa barang yang bisa diselamatkan,” kata salah seorang warga.

Sementara itu, atas kebakaran tersebut kerugian diperkirakan mencapai Rp50 juta. Sedangkan, penyebab kebakaran diduga akibat konsleting listrik.

Hingga kini, pemilik rumah beserta 4 anggota keluarganya terpaksa mengungsi ke rumah keluarganya di Kelurahan Simatorkis Sisoma.

Advertisement
  • Bagikan