
MEDAN-Saipullah Nasution-Atika Azmi Utammi Nasution resmi dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Mandailing Natal (Madina) oleh Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Bobby Nasution.
Kepada keduanya, Bobby Nasution mengingatkan agar menjadikan kesejahteraan masyarakat menjadi landasan bekerja.

Saipullah Nasution dan Atika Azmi Utammi tidak mengikuti pelantikan serentak kepala daerah oleh Presiden RI Prabowo Subianto, Februari lalu, karena terkait gugatan hasil Pilkada di MK.
Sehingga, Keduanya dilantik langsung oleh Bobby Nasutio di Aula Raja Inal Siregar, Kantor Gubernur Jalan Diponegoro Nomor 30 Medan, Jumat (21/3).
“Pesan Presiden RI, adalah potensi daerah kita bertujuan untuk kesejahteraan masyarakat. Kesejahteraan masyarakat
menjadi landasan kita dalam bekerja,” kata Bobby Nasution.