Owalah: Gegara Postingan Banjir di Medsos, Kadus Manunggang Jae, Sidimpuan Minta Maaf

  • Bagikan

PADANGSIDIMPUAN-Kepala Dusun Dua, Manunggang Jae, Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara, Kota Padangsidimpuan, minta maaf, karena postingannya di media sosial yang menyebutkan tiga rumah hanyut akibat banjir beberapa hari yang lalu.

Permohonan maaf tersebut beradar luas di media sosial. “Saya Kadus Dusun Dua, Manunggang Jae, menyatakan permohonan maaf atas postingan saya yang menyatakan tiga rumah hanyut, itu tidak benar,”ungkapnya didampingi sejumlah petugas kepolisian.

Selanjutnya, beliau juga mengatakan, banjir hampir menenggelamkan rumah dengan ketinggian air selutut.”Air selutut, pak,”ujarnya.

Menurutnya, postingan tersebut dibuatnya karena kekhawatirannya kepada warga karena tingginya curah hujan.

  • Bagikan