TAPANULI SELATAN-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Sumatera Utara (Sumut) melaksanakan rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil pemungutan dan penghitungan suara pemilhan umum kepala daerah/wakil kepala daerah, Selasa (15/12/2020).
Hasilnya, pasangan calon (paslon) Bupati/Wakil Bupati Kabupaten Tapsel, Dolly Pasaribu-Rasyid Dongoran unggul telak dari pesaingnya Mhd Yusuf Siregar-Roby Agusman Harahap.
Pasangan dengan nomor urut 2 itu memperoleh suara sebanyak 94.717 atau 59,40%. Sedangkan paslon nomor urut 1 hanya 64.742 suara, atau 40,60%. Sedangkan jumlah suara sah 159.459, atau 98, 45%, suara tidak sah sebanyak 2.582. Sedangkan jumlah suara sah dan tidak sah 162.041.
Rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara tersebut dibacakan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tapsel, Panataran Simanjuntak bersama komisioner KPU lainnya.
Dalam penyampaiannya, Panataran mengungkapkan bahwa, rapat pleno tersebut dihadiri anggota Bawaslu Kabupaten Tapsel dan saksi dari masing-masing paslon baik nomor urut 1 atau 2.
Sementara itu, Ketua Devisi Data KPU Tapsel, Effendi Rambe menyebutkan, Dolly-Rasyid unggul di 12 dari 15 kecamatan yang ada di Tapsel. Disebutkannya, pihaknya juga sudah selesai melakukan rekapitulasi.”Paslon nomor urut 1 hanya unggul di Kecamatan Batangtoru, Muara Batangtoru dan Angkola Barat, sedangkan 12 kecamatan lainnya dikuasai Dolly-Rasyid,”ungkapnya ketika dihubungi LENSAKINI.