JAKARTA – Teriakkan tangkap mantan Pj Wali Kota Padangsidimpuan, Letnan Dalimunthe yang diduga juru pungutan liar (pungli) menggema di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jakarta.
Puluhan mahasiswa yang mengatasnamakan diri Mahasiswa Pemerhati Anggaran (KOMA PENA) menggelar aksi unjukrasa di depan gedung KPK. Mereka meneriakkan tangkap mantan Pj Wali Kota Padangsimpuan yang diduga juru pungli.
Koordinator Aksi, Nopri memyampaikan bahwa Letnan Dalimunte diduga telah melakukan berbagai pemerasan paksa (pungutan liar) terhadap seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Tindakan tidak terpuji pria yang saat ini masih menjabat sebagai Sekda Kota Padangsidimpuan itu dimulai dari pemotongan anggaran pada awal tahun kurang lebih sebesar 60% kepada OPD/Badan dan Kecamatan, pungutan liar per bulan kepada pimpinan OPD serta pungutan liar untuk Tunjangan Hari Raya (THR) pada tahun 2024,”ujarnya ketika berorasi.