MANDAILING NATAL-Gempa berkekuatan 3,7 Magnitudo mengguncang Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara, Rabu (14/4/2021) malam sekira pukul 22.00 WIB.
Informasi yang dihimpun dari www.bmkg.go.id menyebutkan, pusat gempa berada di lokasi 1.01 LU-99.50 BT. Dimana, gempa sendiri berada di darat 16 kilo meter arah barat laut Mandailing Natal di kedalaman 2 kilometer. Belum diketahui pasti apakah ada kerusakan akibat gempa tersebut.
/Gempa dirasakan di Tapsel/
Ternyata, gempa berkekuatan 3,7 Magnitudo mengguncang Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara, Rabu (14/4/2021) malam sekira pukul 22.00 WIB, dirasakan di Kabupaten Tapanuli Selatan.
Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tapsel, Umar Halomoan Daulay mengatakan, hingga saat ini belum ada bangunan yang rusak akibat gempa. Namun, pihaknya masih terus memantau.
“Sekarang kami masih pantau, tapi berdasarkan laporan belum ada bangunan yang rusak,”ujarnya ketika dihubungi. (zn)