PADANGSIDIMPUAN- Pasar Saroha yang terletak di Jalan Lintas Imam Bonjol Kelurahaan Padang Matinggi menjadi lokasi yang dikunjungi Wakil Ketua DPRD H.Rusydi Nasution, (23/08/2023).
Amatan lensakini.com, aktivitas pasar berangsur menurun menjelang siang. Para pedagang tampak berleha sambil menunggu para pembeli berdatangan.
Salahsatu pedagang, penyewa kios mengeluhkan volume penjualan yang tidak menentu. ” Yang penting bisa mengisi waktu saja, daripada di rumah saja bang,” ucap perempuan setengah baya yang tidak mau disebutkan namanya.
Pedagang lain yang menjajakan sayuran penyewa lapak, mengeluhkan omset dan modal. “Berjualan disini tak nutup bang, jadi siangnya pindah ke pasar kodok, dan bang kami butuh bantuan modal, ke rentenir bunganya besar kali,” keluh Umi Nasution (40).
Rusydi nampak berbincang dengan para pedagang dan sesekali mengkonfirmasi kepada petugas pasar yang mendampingi.
Rusydi menyampaikan pasar adalah urat nadi ekonomi rakyat kota Padangsidimpuan. “Arus distribusi barang, tata letak kelompok bahan jualan dan drainase harus dibenahi. Mengingat posisi pasar saroha ini strategis, semestinya pemko memanfaatkan pasar ini lebih baik lagi, kembangkan menjadi sentra ekonomi baru, agar kota pun tak padat kali,” jelas Rusydi Nasution yang juga Ketua Partai Gerindra ini.
Ia menambahkan agar revitalisasi pasar saroha dan pasar sadabuan perlu dilanjutkan. “Ekonomi rakyat di sidimpuan bisa tumbuh dengan usaha serius. Revitalisasi pasar saroha dan pasar sadabuan, tata kelola distribusi diperbaiki baik itu komoditas dan para pengunjungnya, mulailah berpikir apa yg prioritas dialkukan, yang menyentuh kepentingan rakyat mengingat anggaran kita terbatas,” pungkas Pimpinan DPRD ini.