PADANGSIDIMPUAN-Jenazah narapidana kasus narkoba Syahril (31) alias Asri, warga Dusun Simandiangin, Kecamatan Sungai Kanan, Kabupaten Labuhan Batu Selatan dibawa pulang pihak keluarga dari RSUD Padangsidimpuan, Selasa (5/7/2022) pagi sekira pukul 04.00 WIB.
Informasi yang dihimpun wartawan, Jenazah dibawa pulang dengan menggunakan mobil ambulan rumah sakit. Dimana, Jenazah akan disemayamkan di rumah duka.
Kepada wartawan, Kepala Lapas Klas II B Padangsidimpuan, Indra Kesuma mengatakan, pihaknya telah berusaha semaksimal mungkin menyelamatkan nyawa korban. Dimana, petugas langsung membawa Asri ke rumah sakit setelah mengetahui dirin jatuh di kamar mandi.
“Antisipasi Kita Langsung di bawa kerumah sakit. Usaha sudah kita jalankan semaksimal mungkin,” ucapnya.
Sebelumnya, warga binaan kamar A01, Blok A ini terjatuh di kamar mandi diduga hipertensi. Petugas yang mengetahui langsung membawa Asri ke RSUD Padangsidimpuan guna mendapat perawatan intensif.
Berdasarkan keterangan Staf Keperawatan Lapas Salambue, Marabintang, Syahril awalnya jatuh di kamar mandi, ketika diperiksa ternyata tensinya mencapai 200. Sebelumnya, kata Marabintang, korban sering mengeluhkan sakit kepala.
“Karena dia jatuh, korban langsung dibawa ke rumah sakit pukul 16.00 WIB,”tuturnya. Menurutnya, korban diberitahu sakit oleh rekan satu kamarnya.
“Tiba-tiba habis mandi lemas dan terjatuh,”tandasnya. Namun Tuhan berkata lain, Asri dinyatakan meninggal dunia setelah mendapat perawatan di RSUD Padangsidimpuan. (UA)