Terharunya Korban Banjir Sidimpuan Terima Bantuan dari Ringgas

  • Bagikan

PADANGSIDIMPUAN-Sejumlah korban banjir di Kota Padangsidimpuan, Sumatera Utara (Sumut), merasa terharu ketika menerima bantuan dari Komunitas anak muda yang menamakan dirinya Ringgas.

Bantuan tersebut langsung disalurkan oleh Ringgas kepada sejumlah korban banjir di Kota Salak tersebut. Tak heran, banyak warga yang terdampak banjir merasa terharu dengan perhatian yang ditunjukkan oleh komunitas yang didirikan oleh Rusydi Nasution tersebut.

Rahmad Ida Harahap misalnya, salah seorang korban banjir di Jalan Alboint Hutabarat, Gang Masjid, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan, Kota Padangsidimpuan. Perempuan 62 tahun tersebut langsung terharu, karena tidak menyangka akan mendapat bantuan dari komunitas anak-anak muda di Kota Padangsidimpuan.

Kader Ringgas Padangsidimpuan ketika menyalurkan bantuan kepada sejumlah korban banjir di Padangsidimpuan (foto/lensakini)Ketua Ringgas Padangsidimpuan, Mara Anggi Saputra Lubis  menyebutkan, bantuan yang disalurkan tersebut berupa sembako ditambah dengan peralatan dapur.”Kita berharap agar warga terdampak banjir jangan melihat dari jumlahnya, tapi keikhlasan hati,”ujarnya.

Lebih lanjut dia mengatakan, niat membantu warga yang terdampak banjir datang atas kepekaan hati melihat fenomena yang terjadi. Musibah tidak melihat jabatan.”K alau Tuhan berkehendak maka terjadi, terjadilah. Untuk itu, segenap pemuda dan pemudi kota Padangsidimpuan yang tergabung di Ringgas langsung memberikan bantuan kepada korban,”tandasnya.

(zn)

 

  • Bagikan