Warga Silayang-Layang Heboh, Bandar Narkoba Adu Jotos Dengan Polisi

  • Bagikan
Suasana ketika penangkapan bandar narkoba di Padangsidimpuan (foto/lensakini/zn)

PADANGSIDIMPUAN-Warga di Silayang-Layang, Lingkungan IV, Kecamatan Padangsidimpuan Utara, Kota Padangsidimpuan dihebohkan dengan peristiwa salah seorang bandar narkoba adu jotos dengan petugas kepolisian.

Spontan, aksi tersebut langsung membuat warga heboh. Tak heran, Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Juliani Prihartini bersama dengan para Kasat langsung turun ke lokasi untuk mengamankan tersangka. Tersangka diketahaui bernama Ali Akbar Alia Adek Gambolo.

Informasi yang dihimpun wartawan menyebutkan, penangkapan Edi Gambolo berawal dari seorang petugas yang melakukan penyamaran sebagai pembeli. Saat itulah, petugas dan tersangka melakukan transaksi di warung milik Gambolo.
Saat transaksi berlangsung, petugas berusaha menangkap tersangka. Namun tersangka langsung melakukan perlawanan sehingga keduanya terlibat adu jotos.

Bahkan, tersangka sempat melarikan diri dengan cara melompat dari jendela warung miliknya. Namun sayang, aksinya tersebut berhasil digagalkan petugas setelah melakukan tindakan tegas terukur ke arah bahu kiri tersangka.

“Saat ini tersangka tengah mendapat perawatan di rumah sakit. Dari tersangka, kita berhasil mengamankan barang bukti narkoba yang ditaksir 50,15 gram,” ucap Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Juliani Prihartini saat konfrensi pers di lokasi penangkapan, Jumat (5/11/2021) sore.
(UA)

  • Bagikan