Gelar Konfrensi Pers, Sukhairi-Atika Ucapkan Terima Kasih Kepada Masyarakat

  • Bagikan

MANDAILING NATAL-Pasangan calon (paslon) Bupati/Wakil Bupati Kabupaten Mandailing Natal (Madina) nomor urut 01 H.M Jakfar Sukhairi dan Atika Azmi Utammi (Suka), mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang sudah mendukung dan memilih mereka.

Ucapan tersebut digelar setelah dalam hitungan cepat, pasangan yang disingkat dengan SUKA itu meraih kemenangan pada pemungutan suara ulang (PSU) di tiga TPS. “Kami ucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat Madina yang telah mendukung kami,” ujar Sukhairi didampingi Atika.

Keduanya berpesan kepada ASN untuk tetap memberikan pelayan terbaik dan bekerja secara maksimal dalam melayani masyarakat, serta jangan terpengaruh dengan situasi politik saat ini.

“Kepada OPD Madina untuk memberikan pelayanan maksimal, dan jangan terporovokasi dan jangam terpengaruh dengan situasi politik, saya harap semua tenang,” katanya.

Sekedar mengingatkan, setelah MK membatalkan SK KPU Madina No. 2332/PL.02-6-Kpt/1213/KPU-Kab/XII/2020 tanggal 17 Desember 2020 tentang Penetapan Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Madina tahun 2020.

Khusus di tiga TPS tersebut, maka angka perolehan suara ketiga paslon saat ini menjadi: paslon 01 78.787 suara, paslon 02 : 78.552 suara, sedangkan paslon 03: 44.949 suara. (zn)

  • Bagikan