PADANGSIDIMPUAN-Aneh, Satuan Tugas (Satgas) COVID-19 Kota Padangsidimpuan diduga lakukan pembiaran terhadap pesta “Pasahat Sulang-sulang Pahoppu” di Kelurahan WEK V, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan, Kota Padangsidimpuan, Sumatera Utara, Rabu (16/06/2021).
Meski Satgas COVID-19 Kota Padangsidimpuan, sudah mengeluarkan surat edaran nomor: 497/SATGAS COVID-19/2021, tentang pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) berbasis mikro untuk pengendalian penyebaran Corona Virus Desaise 2019 di Kota Padangsidimpuan, namun, ternyata hari ini sejumlah warga diduga menggelar acara pesta “Pasahat Sulang-sulang Pahoppu”.
Saat dikonfirmasi, Sekretaris Satgas Covid 19, Arpan Harapan Siregar mengaku dirinya sedang dalam proses penguburan di kawasan Simarsayang. Sayangnya, dirinya enggan memberikan komentar terkait tindakan. Hanya saja, dia akan menyampaikan kegiatan acara tersebut ke Camat Padangsidimpuan Selatan.
“Ita sampe on tu camat nai, Camat Selatan. Au pe sedang penguburan di simarsayang, so usampeon tu camat nai. (Kita sampaikan ke Camat Selatan. Saya sedang melakukan proses penguburan di Simarsayang,” ucapnya singkat via seluler.
Dari informasi yang dihimpun di lokasi, acara hajatan tersebut merupakan kegiatan salah satu kader partai penguasa di Kota Padangsidimpuan.
(UA)