TAPANULI SELATAN-Bupati Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara, Dolly P Pasaribu mengungkapkan, indeks kesalehan umat terus mengalami peningkatan sejak beberapa tahun yang lalu hingga saat.
“Dari 82,52% pada 2020 menjadi 83,92% di 2021. Indeks kerukunan umat beragama juga mengalami peningkatan yang pada 2020 sebesar 67,46% menjadi sebesar 72,39% pada 2021,”ujar Bupati ketika menghadiri acara peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-76 tingkat Kabupaten Tapsel di Lapangan Pondok Pesantren Baharuddin, Kecamatan Angkola Muaratais, Kabupaten Tapsel, Senin (03/01/2022).
Lebih lanjut dia mengatakan, indeks kepuasan layanan KUA (Kantor Urusan Agama) ikut meningkat dari angka 77,28 pada 2019 menjadi 78,90 pada 2021.
Bupati Tapsel H Dolly Pasaribu, SPt, MM, dalam amanat Menteri Agama RI menyampaikan, peringatan HAB yang diperingati setiap 03 Januari menjelaskan tumbuh dan kembang Kemenag RI dan memiliki peran penting dan strategis.
“Tugas Kemenag RI adalah peningkatan pemahaman serta pengamalan ajaran agama serta mewujudkan tatanan kehidupan beragama yang harmoni,” sebut Bupati.
Kemenag RI telah hadir sebagai payung teduh bagi semua unsur umat beragama dan memberikan pelayanan prima bagi masyarakat. Lalu, menjaga Pancasila, konstitusi, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia untuk. (zn)