JAKARTA- Partai Amanat Nasional (PAN) secara resmi memberikan rekomendasi dukungan kepada Rahudman Harahap sebagai calon Walikota Medan di Pilkada 2024.
Rekomendasi dukungan itu diserahkan langsung oleh Waketum DPP PAN Yandri Susanto kepada Rahudman Harahap di Jakarta, Rabu (17/7/2024) malam.
“Alhamdulillah tadi kita sudah menerima penyerahan rekomendasi dukungan PAN kepada saya dan terimakasih atas kepercayaan yang telah diberikan ini,” kata Rahudman Harahap kepada wartawan.
Walikota Medan ke-15 tersebut juga berterimakasih atas dukungan bulat dari DPW PAN Sumut dan DPD PAN Kota Medan yang mendorongnya untuk ikut kontestasi Pilkada Medan 2029.
Sementara itu, Kordinator Tim Pilkada DPW PAN Sumut, Amirullah Hidayat, menyatakan rekomendasi dukungan kepada Rahudman Harahap sebagai bakal calon Walikota Medan merupakan aspirasi kader PAN di Kota Medan.
Dia juga menegaskan, dukungan PAN akan menambah kekuatan bagi Rahudman Harahap untuk ikut Pilkada 2024.
“Ini merupakan aspirasi kader PAN dan keinginan kita mengembalikan kejayaan PAN di Kota Medan. Kami meyakini, jika Wali Kota Medan ke depan adalah Rahudman Harahap, maka PAN akan dapat bekerjasama dan meningkatkan potensi elektoral pada Pemilu 2029,” katanya.
Rahudman Harahap sendiri kini juga sudah digadang-gadang oleh sejumlah partai seperti PDI Perjuangan dan PKS. Sebelumnya Partai Perindo juga telah memberikan rekomendasi dukungan pada Rahudman Harahap.