Sontak, penyebutan nama “Mulyono” ini membuat netizen salah fokus dan menimbulkan berbagai spekulasi.
Tak lama setelah sadar akan kesalahannya, Mahfud langsung meralat ucapannya.
“Pak Jokowi, maaf maaf ini nama aslinya pak Jokowi, bukan Mulyono,” katanya dengan tersenyum.
Kejadian ini sontak menjadi bahan pembicaraan di media sosial. Banyak netizen yang terhibur dengan blunder Mahfud tersebut, sementara yang lain penasaran apakah ada cerita di balik nama “Mulyono” itu.
Hingga kini, kejadian tersebut masih menjadi bahan candaan dan spekulasi di berbagai platform media sosial.