PADANGSIDIMPUAN (LENSAKINI)-Siang ini, massa dari Aliansi Mahasiswa dan Masyarakat Kota Padangsidimpuan akan menggelar demo di depan Kantor DPRD Kota Padangsidimpuan, Jalan Sudirman, Kecamatan Padangsidimpuan Utara, Kota Padangsidimpuan, Selasa (27/8/2024).
Informasi yang dihimpun, aksi unjuk rasa ini akan dihadiri ratusan massa dari kalangan mahasiswa dan masyarakat Kota Padangsidimpuan.
Aliansi Mahasiswa dan Masyarakat Kota Padangsidimpuan ini merupakan gabungan dari BEM UGN, BEM Aufa Royhan, BEM IPTS, DEMA Hasyim Asy’ari, DEMA STAI PERTINU, BEM STMIK, Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (SEMMI), GAMIES, dan FORMASIH.
Kepada wartawan, Ketua BEM Aufa Royhan Doni Pratama mengatakan, aksi unjuk rasa tersebut akan digelar pada siang ini.
“Siang ini, sekira pukul 14.00 WIB. Tujuan aksi ke kantor DPRD Padangsidimpuan. Titik kumpul massa di Halaman Bolak,” ungkap Doni kepada wartawan pada Selasa (27/8/2024).
Lebih lanjut, Doni menyampaikan bahwa tuntutan yang akan dibawa terkait isu nasional dan isu daerah. Seperti halnya, isu putusan MK terkait ambang batas pencalonan dan batas usia calon.