Lebih lanjut, dirinya mengaku ikut bangga atas kegigihan dari klub kesayangannya itu. Namun, Andry berharap agar para pemain jangan berlarut dalam pujian atas kemenangan yang di raih hari ini.
“Tetap jaga kondisi, tetap rendah hati dan jangan terlarut karena pujian, karena pujian itu adalah racun bagi pemain. Semoga RBS FC bisa menjadi juara di kompetisi Bonas Cup zona Kota Padangsidimpuan,”tuturnya.
Diketahui, RBS FC merupakan klub ketiga yang lolos semifinal. Sebab, sebelumnya tim Humbang Hasundutan FC, disusul Ar- Rasyid FC yang sudah dahulu lolos. Kemudian, FC Gelora Purba Sinumba melawan KAM FC Mandailing Natal akan bermain besok dalam merebut tiket menuju Semi Final Bonas Cup Zona Kota Padangsidimpuan
D