LENSAKINI-Sebanyak empat Polres di jajaran wilayah Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) diperiksa oleh Tim audit Irtwasum Mabes Polri dipimpin Kombes Pol, Drs Untung Sudarto selaku Ketua Sub Tim A, pemeriksa bidang SDM dengan tim kinerja yakni pengawas Brigjen Pol. Drs. Samsul Sidiq, pemeriksa sekretaris Sub Tim A.
Ke-empatnya adalah, Polres Simalungun, Pematangsiantar, Toba dan Polres Samosir.
Kombes Pol Untung Sudarto, Sabtu (11/6/2021) mengatakan, audit kinerja Polres Simalungun, Pematangsiantar, Toba dan Samosir, yang dilakukan bertujuan memberikan keyakinan memadai atas ketaatan, kehematan, efisiensi dan efektivitas pencapaian tujuan penyelenggaraan tugas dan fungsi Polri.
Selain itu audit kinerja tambah mantan Direskrimum Polda Sulut itu bertujuan memberikan peringatan dini dan meningkatkan efektivitas manajemen resiko dalam penyelenggaraan tugas dan fungsi Polri.
” Audit kinerja tambah mantan Direskrimum Polda Sulut itu bertujuan memberikan peringatan dini dan meningkatkan efektivitas manajemen resiko dalam penyelenggaraan tugas dan fungsi Polri,” sebut Untung.
Kegiatan audit kinerja Irtwasum Mabes Polri dihadiri Kapolres Simalungun AKBP Agus Waluyo, Kapolres Pematangsiantar AKBP Boy Sutan Binanga Siregar dan kapolres Toba serta Samosir.
Kapolres Simalungun AKBP Agus Waluyo menambahkan pelaksanaan audit tetap mematuhi protokol kesehatan. (zn)