TAPANULI SELATAN-Ketua Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (Forki) Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Sumatera Utara (Sumut), Haris Yani Tambunan, SH. MH lepas atlet Shokaido ke seleksi Kejuaraan nasional (kejurnas) di Jakarta, Jumat (9/9/2022).
Para atlet tersebut, Nada Rohma Kamila, Meysa Dita Mutiara, Yusraini Silalahi, Raidin Silalahi, Dira Harahap, Alzena, Refina Yuni dan Refi Amir Rizki.
Mereka dilepas langsung dari eks kantor Bupati Tapsel di Jalan Kenangan, Kelurahan Ujung Padang, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan, Kota Padangsidimpuan. di hadapan para atlet, Haris mengingatkan agar para atlet menjaga kesehatan tubuh sehingga pada saat jadwal pertandingan tidak sakit.
“Hidup disiplin dan harus jaga kesehatan, sehingga pada saat bertanding nanti tidak ada kendala,”ujarnya.
Selanjutnya, anggota DPRD Tapanuli Selatan itu juga mengingatkan agar para atlet menjaga sportifitas ketika bertanding.”Jaga nama baik Tapsel, karena semua atlet ini adalah duta-duta Tapsel yang akan bertanding ditingkat nasional,”tuturnya.
Tak lupa, politisi senior itu juga menyampaikan salam Bupati Tapsel, Dolly P Pasaribu kepada seluruh atlet yang diberangkatkan. Menurutnya, sudah selayaknya para atlet mengucapkan terima kasih kepada Bupati Dolly yang sudah mensupport segala bentuk kegiatan olah raga di Tapsel khususnya Shokaido.
“Kepada kita semua, Bupati Dolly berpesan agar para atlet tetap menjunjung sportivitas, sehingga menuai hasil yang maksimal. Jaga nama baik Tapsel dan Bupati Dolly. Selamat berjuang,”tandasnya.