Kurir Ganja di Aek Tampang Ditangkap, 1 Orang DPO

  • Bagikan
Foto Enek, warga Aek Tampang, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan, yang merupakan napi asimilasi (Ist)

PADANGSIDIMPUAN-MB alias Enek (39), warga Jalan Imam bonjol, Gang Teladan, Kelurahan Aek Tampang, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan, Kota Padangsidimpuan, Sumut, ditangkap di rumahnya, karena jadi kurir narkoba.

Dari tangan tersangka, petugas kepolisian menyita barang bukti berupa, 5 bungkus yang diduga berisi narkotika, golongan I jenis ganja yang dibungkus menggunakan kertas nasi warna cokla seberat 300 gram.”Sekarang sudah ditahan di Mapolres Padangsidimpuan,”tutur Kasat Narkoba Polres Padangsidimpuan, AKP S Pulungan.

Dia mengatakan, peristiwa penangkapan itu berawal ketika pihak kepolisian mendapat informasi bahwa akan ada transaksi narkoba yang dilakukan oleh tersangka. Selanjutnya, personil langsung melakukan penyelidikan.

“Setelah dicari oleh tim, akhirnya tersangka ditemukan di Gang Dame, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan, Kota Padangsidimpuan,”tuturnya.

Setelah dilakukan introgasi, Enek mengaku mendapatkan barang tersebut dari salah seorang kurir berinisial H. “Sekarang H sudah masuk daftar pencarian orang (DPO)

(zn)

  • Bagikan