MANDAILING NATAL-Ratusan warga di Desa Mompang, Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara (Sumut), nekat memblokir jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) yang menghubungkan antara Kabupaten Tapanuli Selatan-Padangsidimpuan dan Kota Medan.
Aksi tersebut digelar sebagai bentuk mosi tidak percaya kepada kepala desa setempat. Selain itu, aksi itu juga untuk meminta Bupati Madina, Dahlan Hasan Nasution, agar segera mencabuk SK kepala desa.
Menurut informasi yang diperoleh dari masyarakat, ratusan warga berkumpul di badan jalan nasional sejak 09.00 WIB. Warga langsung membakar ban bekas di tengah badan jalan yang mengakibatkan kemacetan. Ratusan kendaraan baik yang menuju maupun yang keluar dari Kota Panyabungan terjebak macet akibat aksi ratusan massa.
Dalam orasinya, massa mengungkapkan bahwa, oknum kepala desa tidak transparan dalam mengelola anggaran desa dan diduga terjadi praktek KKN.”Kami meminta agar Bupati Kabupaten Madina segera mencabut SK kepala desa,”teriak warga.
Selain itu, warga juga meminta agar Inspektorat Kabupaten Madina untuk melakukan pemeriksaan terhadap oknum kades yang selama ini diduga sudah melakukan kesalahan dalam mengelola anggaran desa.”Kami meminta agar penegak hukum agar melakukan pemeriksaan,”tandas warga.
Sementara itu, Sekda Kabupaten Madina, Gozali Pulungan mengatakan bahwa, Inspektorat akan segera memanggil kepala desa guna melakukan pemeriksaan.”Dalam waktu dekat, Inspektorat akan memeriksa oknum kades,”tandasnya. (zn)