
MANDAILING NATAL (LENSAKINI) – Dinamika politik menjelang Musyawarah Daerah (Musda) Partai Golkar Sumatera Utara 2025 mulai memanas. Salah satu figur yang mencuat adalah Bupati Mandailing Natal, Saifullah Nasution, SH., MM, yang menyatakan secara tegas siap maju sebagai calon Ketua DPD Partai Golkar Sumut.
Mantan pejabat tinggi Bea Cukai ini menegaskan niatnya bukan sekadar ambisi pribadi, melainkan panggilan untuk membangun partai secara lebih demokratis dan terbuka. Ia berkomitmen mendorong kaderisasi dan profesionalisme di tubuh Partai Golkar.

“Saya akan membangun Partai Golkar Sumatera Utara dengan niat tulus pada misi mengedepankan politik demokrasi terbuka dan memberikan kesempatan sebesar-besarnya untuk membesarkan Partai Golkar,” ujarnya.
Saifullah Nasution yang kembali ke kampung halamannya setelah pensiun dari Direktorat Bea Cukai Kementerian Keuangan, kini mengemban amanah sebagai Bupati Mandailing Natal hasil Pilkada 2024. Ia menegaskan akan membangun Golkar Sumut dengan pendekatan yang profesional dan partisipatif.
“Saya ingin membangun Sumatera Utara melalui penataan Partai Golkar yang profesional, demokratis, dan kaderisasi yang jelas ke depan,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Saifullah menyampaikan bahwa kontribusinya ke depan akan difokuskan untuk daerah. Ia ingin mencurahkan tenaga dan pikirannya untuk Sumatera Utara dan Kabupaten Mandailing Natal secara bersamaan.
“Saya ini kan sudah usia masuk kategori sudah matang. Jika orang lain ingin membangun secara nasional, maka biarlah saya habiskan dedikasi tenaga saya lebih fokus di Sumatera Utara, khusus jalur Partai Golkar, dan di lain pihak saya juga membangun rakyat semampu optimal saya untuk kesejahteraan rakyat skala Mandailing Natal,” jelasnya.