PADANGSIDIMPUAN- Sebanyak 800 paket sembako dari Kabareskrim Polri Komjen Pol Drs. Agus Andrianto,SH,MH disalurkan ke Kecamatan Padangsidimpuan Utara dan Hutaimbaru, Rabu (18/01/2023).
Adapun paket sembako tersebut berupa beras, minyak goreng dan gula pasir disebar door to door melalui M. Fajar Dalimunthe SH yang juga merupakan bendahara Yayasan Sinergi Cita Indonesia.
Sejumlah kelurahan yang dibagikan termasuk Kelurahan Tobat, Batang Ayumi Jae, Rimba Soping dan lainnya.
Dihadapan masyarakat, Fajar Dalimunthe mengatakan, titip salam dari Bapak Kabareskrim Polri dan semoga sembako yang disalurkan bisa bermanfaat bagi warga.
“Bantuan ini dari Bapak Kabareskrim Polri Komjen Pol Drs. Agus Andrianto,SH,MH. Beliau menitip pesan semoga bisa dipergunakan sebaik-baiknya dan kita semua diberi kesehatan” Kata Fajar melalui awak media.
Lebih lanjut, Fajar mengatakan, bahwa bapak Kabareskrim yang juga mantan Kapolda Sumut masih merindukan Sumatera Utara terkhusus Padangsidimpuan.
“Beliau mantan Kapolda kita dan baginya Sumatera Utara termasuk Padangsidimpuan memiliki kesan sendiri termasuk setelah menjadi Kabareskrim masih ingat kita,” ujarnya.
Sementara itu, salah seorang warga Kelurahan Tobat, Mardiah, mengucapkan terima kasih kepada Kabareskrim dan Fajar Dalimunthe yang sudah datang menemui mereka.
“Terima kasih bang kepada Bapak itu. Semoga diberi kesehatan dan semoga karis beliau lebih baik lagi kedepan. Dan kami doakan juga bantuan ini menjadi amal bagi beliau yang sudah peduli dengan kami,” ujar Mardiah.