SUMUT- Agenda Pemilihan Gubernur Sumatera Utara (Pilgubsu) 2024 tidak akan menarik jika Bobby Nasution tidak memiliki rival. Dan sejauh ini, sosok yang dinilai menjadi lawan sepadan bagi menantu Jokowi itu adalah Edy Rahmayadi.
“Pilgubsu tidak akan menarik diperbincangkan apabila Edy Rahmayadi tidak berlayar, karena hanya sosok pak Edy sebagai incumben yang sepada menjadi rival Bobby,” kata Ketua Yayasan Rumah Konstitusi Indonesia (YRKI), Amir Hamdani Nasution, Senin (5/8).
Pun begitu kata Amir, kans Edy Rahmayadi untuk mendapatkan tiket PDI Perjuangan diperkirakan akan semakin tipis. Hal ini seiring berlabuhnya PKS ke Bobby Nasution.
“Basis Edy Rahmayadi selama ini ada di grass root pemilih PKS. Dengan situasi ini, PDI Perjuangan akan berhitung ulang untuk mengusung Edy Rahmayadi,” sebutnya.
“Jika hal ini terjadi, maka potensi Bobby Nasution diatas angin untuk melenggang menjadi orang nomor 1 di Sumut,” tambahnya.