“Nusantara pada awalnya terdiri dari kerajaan-kerajaan yang melebur menjadi NKRI. Dan sampai saat ini, struktur masyarakat adat Angkola-Mandailing menempatkan harajaon sebagai pemimpin dan teladan dalam kehidupan sosial-budaya kita. Ini kearifan yang harus dirawat. Dan harajaon kita tentu menginginkan kemajuan daerah Tabagsel, dengan menetapkan pilihan pada Bobby Nasution, yang merupakan halak hita,” kata Iqbal.
Dia menyebutkan, dengan semangat kolaborasi yang sama, para harajaon dan bagas godang di sejumlah daerah juga akan segera mendeklarasikan dukungan untuk Bobby Nasution-Surya, sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut.