PADANGSIDIMPUAN- Usai Salat Jumat, Pimpinan Daerah (PD) Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Padangsidimpuan gelar program berbagi di Masjid Al-Kautsar, Lingkungan VII, Kelurahan Aek Tampang, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan. Jumat(1/4/2022).
Pantauan Lensakini.com, usai melaksanakan salat jumat, Sejumlah pengurus DMI Kota Padangsidimpuan langsung menggelar program berbagi melalui pembagian nasi kotak kepada jamaah yang berhadir di Masjid Al-Kautsar.
Rusydi Nasution, Ketua Umum PD DMI Kota Padangsidimpuan, melalui Hajairin Pane, Sekretaris Umum mengatakan program rutin setiap hari Jumat di gelar oleh DMI Kota Padangsidimpuan secara bergantian di beberapa Masjid di Kota Padangsidimpuan.
“Program Jumat berbagi ini rutin kita selenggarakan secara bergantian di beberapa Masjid di Wilayah Kota Padangsidimpuan, hari ini kita berkesempatan berbagi kepada jamaah di Masjid Al-Kautsar,”ujarnya.
Selanjutnya, Kata Hajairin, melalui program memakmurkan masjid dan menghidupkan peran sosial masjid, para pengurus berserta alim ulama serta hatobangon juga berdiskusi membahas kegiatan yang akan di laksanakan selama bulan suci Ramadan.
“Bersama pengurus DMI Kota Padangsidimpuan lainnya, para hatobangon dan alim ulama kita juga berdiskusi membahas beberapa kegiatan yang akan digelar selama bulan suci Ramadan,”tuturnya.
Sementara itu, Hasan Basri Lubis, Jamaah di Masjid Al Kautsar, Lingkungan VII, Kelurahan Aek Tampang, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan, mengatakan sangat mengapresiasi gerakan yang dimulai dari Masjid, karena Masjid bukan sekedar tempat ibadah namun bisa juga melahirkan peranan sosial.
“Semoga gerakan seperti ini tidak hanya sebatas berbagi namun juga bisa mengajarkan kepada sesama tentang arti kepedulian dan kepekaan,”tuturnya.
(zn)