BPBD Sidimpuan Himbau Warga Tetap Waspada

  • Bagikan

PADANGSIDIMPUAN- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padangsidimpuan himbau warga agar tetap waspada disebabkan curah hujan semakin meningkat di kawasan Kota Padangsidimpuan, Sumatera Utara (Sumut). Kamis (10/11/2022).

Plt. Kepala Pelaksana BPBD Kota Padangsidimpuan, Dedi Iriansyah mengatakan, sejumlah lokasi rawan bencana di Kota Padangsidimpuan harus tetap diwaspadai oleh masyarakat. Titik rawan bencana yang difokuskan saat ini di dua Kecamatan.

“Rawan bencana yang difokuskan saat ini ada didua kecamatan seperti di Kecamatan Padangsidimpuan Selatan dan Kecamatan Padangsidimpuan Batunadua. Namun, kemungkinan akan berimbas ke kecamatan lainnya,”ujar Dedi.

Selain itu, Dia menjelaskan rencana kontinjensi kemungkinan terjadi banjir dan longsor serta rencana operasi melakukan pemeriksaan sumbatan air dari hulu ke hilir sungai sudah dipersiapkan.

“Kita akan terus melakukan pemantauan di seluruh titik rawan bencana yang ada di Kota Padangsidimpuan dan juga melakukan edukasi kepada warga agar mencari tempat yang aman jika terjadi ancaman bencana,”ujarnya kepada LENSAKINI.com.

Sebelumnya, hujan yang begitu deras mengakibatkan longsor di Gang Air Bersih Kelurahan Sitamiang Baru menimpa rumah milik Ramida Napitupulu (71) dan Akses Jalan Lingkar Batunadua-Purwodadi juga terganggu. Menurut Dedi, diperkirakan dampak kedepan akan mengakibatkan banjir dengan debit yang lebih tinggi apabila curah hujan semakin meningkat.

Masyarakat harus tetap waspada, curah hujan semakin meningkat, kenali bencana dan kurangi resikonya,”tandasnya.

  • Bagikan