
Sementara itu, Asisten II Kota Padangsidimpuan, Rahuddin Harahap mengapresiasi kegiatan panen jagung pipil bersama ini.”Kita apreasiasi panen jagung bersama ini, karena ini merupakan implementasi dari asta cita dari Prabowo Subianto,”ungkapnya.
Dia juga menegaskan Pemkot Padangsidimpuan siap berkolaborasi dengan seluruh elemen terutama Polres Padangsidimpuan dalam percepatan asta cita Presiden Prabowo Subianto.

Terpisah, Pimpinan DPRD Padangsidimpuan, Rusydi Nasution mengapresiasi program perdana panen jagung yang diinosiasi oleh Polres Padangsidimpuan.
Menurutnya, semua kader dari Partai Gerindra diminta untuk ikuy memastikan program pembangunan nasional seiiring dengan program pembangunan daerah.
“Ketahanan pangan menjadi salah satu program prioritas dari asta cita Presiden Prabowo Subianto,”tegasnya.