PADANGSIDIMPUAN– Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kota Padangsidimpuan, Sumatera Utara (Sumut), salurkan bantuan sembako kepada kader dan masyarakat, Selasa, 22/09/2020.
Aksi bagi-bagi sembako tersebut sebagai bentuk rasa peduli partai berlambangkan burung Garuda itu kepada masyarakat yang saat ini terdampak COVID-19.
Pembagian sembako dimulai pada pukul 10.00 WIB, di kantor DPC Partai Gerindra, Kelurahan Bincar, Kecamatan Padangsidimpuan Utara, Kota Padangsidimpuan. Ketua DPC Gerindra Kota Padangsidimpuan, Rusydi Nasution menjelaskan, pembagian sembako tersebut sebagai bentuk perhatian partai kepada masyarakat dan pengurus.
“Bantuan sembako ini sebagai bentuk perhatian kami kepada warga, karena tak bisa dipungkiri, pandemi sangat berdampak, terutama sektor ekonomi,”ujarnya kepada wartawan ketika ditemui. Pria yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Padangsidimpuan itu juga meminta maaf, karena belum semua masyarakat yang bisa mendapatkan bantuan.
Namun, dia menegaskan, Partai Gerindra akan terus berkomitmen membantu warga, terutama yang terdampak COVID-19. Sementara itu, Sekretaris DPC Gerindra, Azhari Harahap menjelaskan, sejak pandemi COVID-19 melanda, Partai Gerindra sudah empat tahap menyalurkan bantuan.
“Bukan bermaksud ria, apabila ditotal, sudah ribuan sembako yang disalurkan oleh Partai Gerindra Padangsidimpuan selama Pandemi COVID-19,”ujarnya.