Ramadhan Fair Tumbuhkan Ekonomi Kreatif

  • Bagikan

PADANGSIDIMPUAN-Wali Kota Padangsidimpuan, Letnan Dalimunthe mengungkapkan, keberadaan Ramadan Fair dapat menumbuhkan ekonomi kreatif masyarakat.

Pernyataan itu diungkapkannya pada saat membuka Ramadan Fair Kota Padangsidimpuan di pelataran Mesjid Agung Al Abror, Selasa (11/03/25).

“Hadirnya UMKM ini tidak hanya sekedar pelaku usaha, namun dapat menjadi upaya kita bersama dalam meningkatkan ekonomi kreatif dari masyarakat, yang menghidupkan dan memutar perekonomian di Kota Padangsidimpuan, sehingga keberkahan di bulan suci ini bisa dirasakan oleh seluruh warga Kota Padangsidimpuan,”ungkap Mantan Kadis Kesehatan itu.

Pelaksanaan Padangsidimpuan Ramadhan Fair yang perdana ini merupakan suatu inovasi kolaborasi dan bukti kuat, bahwa bersama masyarakat Padangsidimpuan, Pemerintah serta Swasta kita bisa menciptakan suatu gagasan untuk mengisi momen Ramadhan tahun ini.

  • Bagikan