Tujuh Bayi Kemerdekaan Lahir  di Kota Padangsidimpuan

  • Bagikan
Poto bayi yang baru lahir (Ist)

PADANGSIDIMPUAN-Sebanyak 7 bayi di Kota Padangsidimpuan, Sumatera Utara lahir tepat di Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 75 tahun, Senin (17/8/2020). Dari 7 bayi tersebut, 1 diantaranya lahir secara normal.

Ke- 7 bayi tersebut lahir di 2 rumah sakit swasta di Kota Salak. Dimana, 3 bayi lahir di RS Inanta dan 4 bayi lahir di RS Metta Medika. Kepada LENSAKINI, Staf RS Inanta Padangsidimpuan, Sischa Apriliani mengatakan, 3 bayi yang lahir di rumah sakit tersebut dalam proses sesar.

“Sampai saat ini ada 3 bayi yang lahir disini. Kita doakan ibu dan bayi agar tetap di beri kesehatan oleh Yang Maha Kuasa,”ucapnya singkat. Terpisah, Manajemen Koordinasi RS Metta Medika, Yuni Eriska Am.Keb mengaku, bayi yang lahir tepat ditanggal 17 Agustus 2020 di tempatnya belerja ada 4 orang, 1 diantaranya lahir secara normal.

“Disini bayi yang lahir di hari kemerdekaan tahun ini ada 4 bayi. 1 diantaranya lahir secara normal sedangkan 3 lainnya lahir dengan operasi sesar,” bebernya.

(UA)

 

  • Bagikan